Rabu, 24 November 2010

ISU

Warga Lumajang tidak terpengaruh dengan status Gunung Bromo.

Lumajang - Warga Lumajang tidak terpengaruh dengan status Gunung Bromo yang meningkat dari Siaga menjadi Awas. Aktivitas rutin warga sekitar Gunung Bromo di Desa Argosari, Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur berlangsung seperti biasa.
"Warga tidak panik dan cukup tenang, bahkan mereka masih bekerja seperti biasanya," kata pejabat sementara (Pjs) Kepala Desa Argosari, Martiam, Rabu (24/11).
Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) menyatakan status Gunung Bromo yang memiliki ketinggian 2.329 meter dari permukaan laut (mdpl) meningkat dari Siaga (Level III) menjadi Awas (Level IV) sejak Selasa (23/11) pukul 15.30 WIB.
Menurut Martiam, Desa Argosari memiliki lima dusun yakni Dusun Pusung Dhuwur, Dusun Gedok, Dusun Puncak, Dusun Bakalan dan Dusun Argosari.
"Dusun Puncak dan Gedok merupakan dusun terdekat yang berjarak sekitar 4-5 kilometer dari Gunung Bromo, namun sejauh ini wilayah itu masih aman," tuturnya menjelaskan.
Aparat desa, lanjut dia, sudah menyampaikan informasi kepada warga setempat terkait dengan peningkatan status Gunung Bromo yang meningkat dari Siaga menjadi Awas.
"Warga di Dusun Puncak dan Gedok sudah terbiasa dengan aktivitas Gunung Bromo, sehingga aktivitas warga yang bekerja di kebun dan sawah tidak terganggu dengan peningkatan status Gunung Bromo itu," paparnya.
Kendati demikian, lanjut dia, perangkat desa meminta seluruh warga di dua dusun tersebut untuk meningkatkan kesiagaan terhadap aktivitas Gunung Bromo.
"Kami mengimbau kepada warga untuk segera mengungsi ke Senduro, apabila terjadi sesuatu hal yang membahayakan dari Gunung Bromo," katanya menjelaskan.
Perangkat desa, lanjut dia, sudah berkoordinasi dengan sejumlah tokoh masyarakat setempat untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan dan berbahaya bagi keselamatan masyarakat setempat.
"Saya meminta warga tidak panik dengan peningkatan status Gunung Bromo, namun tetap siaga dan selalu mengutamakan keselamatan," katanya.
Martiam juga mengimbau masyarakat Desa Argosari tetap tenang dan tidak terpancing isu-isu tentang letusan Gunung Bromo.
Secara terpisah, Sekretaris Penanggulangan Bencana dan Pengungsi Kabupaten Lumajang, Rochani, mengatakan pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan aparat desa terkait dengan peningkatan status Gunung Bromo itu.
"Secara geografis, Kabupaten Lumajang dikelilingi oleh tiga gunung berapi yakni Gunung Semeru, Gunung Bromo dan Gunung Lamongan," kata Rochani.(ant/waa)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar